Aturan Umum Penulisan
Makalah, Laporan2, Kerja Praktek, Skripsi (S1), Tesis (S2), Disertasi (S3)
• Dalam penulisan laporan penelitian, kata ganti pribadi seperti “saya, kita harus dihindari.
• Sebagai contoh: “Saya menentukan…” menjadi “itu ditentukan…”…”Kita secara acak memilih subjek..” dapat ditulis menjadi “subjek secara acak dipilih…”.
• Nama pengarang atau orang yang dikutip pendapatnya dalam laporan penelitian baik dalam badan utama laporan atau dalam catatan kaki (footnotes) atau catatan akhir (endnotes), nama pertama, inisial gelar tidak perlu ditulis.
• Jika pengarang dua orang, maka nama kedua pengarang tersebut tetap ditulis. Cth: Nachmias dan Nachmias.
• Jika pengarang lebih dari dua orang, maka ditulis nama pengarang pertama dan diikiuti kata “et al” atau “dkk”.
• Sitasi dalam badan laporan di sebut FOOTNOTES.
• Jika kutipan diletakan dibawah teks dalam halaman kutipan (page footer) dari teks disebut Endnotes.
• Jika sitasi ditempatkan pada tiap akhir bab atau akhir dari seluruh disebur Runningnotes.
• Baik footnotes dan endnotes diberi nomor superskrip (supercrip number) untuk tiap bab (mulai dengan nomor 1 untuk footnotes pertama dengan indensu 5-7 ketukan).
• Sitasi footnotes terdapat di tiap halaman di bawah naskah yang disebut page footer.
• Sedangkan endnotes ditempatkan pada tiap akhir bab atau akhir dari seluruh bab.
• Contoh penggunaan Footnotes dan Endnotes:
• Bordens dan Abbott mengatakan, “jika kutipan dimasukkan sebagai bagian integral dari kalimat, anda beri pengarang dan dalam tanda kurung, tahun di mana karya tersebut dipublikasi dan halaman kutipan”.1
• Catatan kaki nomor 1 berarti bahwa kutipan diambil dari pengarang Kenneth S. Bordens and Bruce B. Abbott, tahun dipublikasikan 2002, judul buku Research Design and Method: A Process Approach, edisi ke lima, diterbitkan di kota Boston, oleh penerbit McGrawhill Company, Inc pada halaman 474.
• Catatan kaki nomor 2 di beri kata ibid yang berarti kutipan diambil dari sumber yang sama dengan catatan kaki nomor 1.
• Catatan kaki nomor 3 adalah kutipan dari buku lain.
• Catatn kaki nomor 4 di beri kata op cit yang berarti sumber catatan kaki sama dengan catatan kaki nomor 2 atau nomor 1 pada halaman 474, tetapi disela oleh catatan kaki nomor 3 dengan sumber yang berbeda.
• Catatan kaki nomor 5, diberi kata loc cit yang berarti sumber dan halaman sama dengan catatan kaki nomor 4.
>>>>>Contoh halaman footnotes dan endnotes<<<<<
1 Bordens, Kenneth S & Bruce B. Abbott. 2002. Research Design and Methods: A Process Approach. Fifth Edition. Boston: McGraw-Hill Company, Inc, h. 475.
2 Ibid.
3 Neuman, W. Lawrence. 2000. Social Research Metofs: Qualitative and Quantitative Approach, 4th ed. Boston: Allyn and Bacon, h. 200.
4 Op cit.
5 Loc cit.

suka dengan artikel ini? klik disini

0 komentar

Posting Komentar